halaman

Tentang Kami

Tentang Kami Technophoria Indonesia || One Stop IT Solution

Technophoria Indonesia didirikan sejak tahun 2009 di kota pendidikan Yogyakarta. Diawali dari sebuah lembaga pelatihan Teknologi Informasi. Technophoria Indonesia melangkah dengan pasti mengembangkan diri hingga kini. Memenuhi tuntutan dari berbagai kalangan yang sebelumnya secara intens membutuhkan jasa konsultansi bidang Teknologi Informasi. Technophoria Indonesia membuka beberapa layanan jasa pada bidang IT, antara lain, pembuatan aplikasi dan sistem informasi baik berbasis web, dekstop maupun mobile, konsultansi rencana induk teknologi informasi (Master Plan IT), aplikasi internet (website), multimedia, CD Interaktif, hingga instalasi jaringan komputer (LAN & Fiber Optic) serta pengadaan insfrastruktur IT lainnya. 

Untuk selalu memotivasi setiap diri kami agar mampu bekerja secara optimal, kami menetapkan visi dan misi untuk ditanamkan di dalam dada kami masing - masing dan menjadikan visi misi tersebut sebagai  pedoman dalam setiap pekerjaan yang menjadi amanah bagi kami.

Visi Perusahaan :
" Menjadi sebuah perusahaan IT yang Profesional dan mampu bersaing secara global untuk menjawab tantangan di Era Teknologi Infomasi".

Visi tersebut kami lengkapi dengan beberapa misi yang telah menjadi target kami dalam melangkah ke depan.

Misi Perusahaan :

  • Menyediakan solusi IT bagi Konsumen dengan Kualitas dan pelayanan terbaik.
  • Menjadi mitra kerja yang professional dan terpercaya.
  • Ikut serta dalam pengembangan Teknologi Informasi melalui penelitian yang mengarah kepada penemuan metode - metode terkini.

 

Technophoria Indonesia mempunyai 3 Divisi Usaha yang setiap divisinya di isi oleh orang-orang yang terpilih. Ketiga divisi itu adalah :

  • Software Division

Divisi ini mengembangkan produk-produk perangkat lunak yang berkualitas, murah dan mudah yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing pengguna.

Technophoria Indonesia  menyediakan jasa perancangan dan pengembangan perangkat lunak, sistem informasi manajemen berbasis multiuser dan client server di bidang keuangan dan administrasi, kesehatan, pendidikan, kepegawaian, inventori dan lain-lain.

Technophoria Indonesia juga menyediakan jasa di bidang perancangan dan desain website, media online dan pengembangan aplikasi berbasis web.

  • Hardware, Networking and Telecomunication Division

Divisi ini mengembangkan usaha pengadaan perangkat keras guna menunjang implementasi penggunaan teknologi informasi pada perusahaan-perusahaan, lembaga pemerintahan, dan lembaga lainnya. Beberapa produk yang dipasarkan divisi ini adalah komputer server atau personal, dan peralatan jaringan.

  • Training Division

Ini adalah bagian dari divisi terbaru kami yang menyediakan jasa layanan pendidikan, pelatihan serta pengembangan sumber daya manusia pada bidang teknologi informasi.  Divisi inilah yang berkaitan erat dengan dua IT Training yang kami miliki.

Bagikan: Share on Google+